Tampilkan postingan dengan label Life Style. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Life Style. Tampilkan semua postingan

23 Februari 2014

Fashion Bisa Jadi Senjata Makan Tuan Bagi Wanita

Maksud hati ingin tampil modis, apa daya malah mengalami beberapa hal yang tidak diinginkan wanita dalam berfashion. Sebagai wanita, banyak pernik yang menarik untuk digeluti. Misalnya berkutat dengan makeup atau fashion. Namun sama halnya dengan makeup yang bisa membahayakan kita, ada kalanya fashion juga bisa menjadi senjata makan tuan.

Coba intip beberapa fakta berikut ini, mungkin ternyata salah satunya pernah Anda alami. 

Sepatu Baru, Bikin Tumit Belakang Lecet


Kalau kita tak cermat memilih sepatu, atau belum mengenal sepatu baru yang kita miliki, ada beberapa resiko yang bisa ditimbulkan. Misalnya kelingking atau jemari yang terjepit saat menggunakan sepatu. Selain itu, mungkin awalnya sepatu nampak sakit saat dicoba, namun saat digunakan.. Aww! Bikin tumit belakang jadi lecet bahkan hingga luka.

Akan lebih baik bila kita memastikan bahan sepatu yang kita beli. Bahan yang lentur dan fleksibel tak akan menyakiti kulit kaki yang tergolong tipis.

Hijab Terlalu Rumit, Tertusuk Jarum Pentul


Hijab memang pada dasarnya lebih simpel lebih baik. Namun kadang untuk sebuah pemotretan atau show, model hijab yang digunakan bermacam-macam dan lebih rumit. Otomatis membutuhkan jarum di sana-sini untuk menahan agar bentuknya tetap indah dan terjaga. Saking banyaknya dan kadang terburu-buru, tak menutupi kemungkinan bagian kepala kita sering tertusuk jarum pentul

Mungkin tidak sampai terluka, namun bisa jadi malah membuat kita kurang nyaman atau trauma. Untuk menghindari hal ini, ada baiknya kita mengambil lebih banyak waktu bila akan menyiapkan penggunaan hijab yang lebih dekoratif atau rumit.

Bra Terlalu Ketat


Kadang wanita memaksakan diri membeli bra yang lucu, namun kadang terlalu ketat. Bra seperti ini kurang baik bagi Anda karena menyebabkan rasa lelah dan sakit di punggung, bekas di punggung, pusing, bahkan bisa menyebabkan kanker. Pilih bra yang nyaman, sesuai ukuran dan menyerap keringat adalah investasi yang menyehatkan untuk Anda.

Sifon Cantik, Tapi Nerawang


Seringkali kita menemukan pakaian berbahan dasar sifon, namun desainnya kurang memenuhi syarat etika meski memenuhi syarat estetika. Akibatnya, pakaian tersebut mungkin panjang dan menutupi tubuh, namun juga ternyata menerawang dan kurang sedap dilihat. Nggak mau kan tengsin karena jadi tontonan?

Coba gunakan pakaian dalaman atau tambahkan furing agar pakaian Anda lebih aman dan nyaman saat digunakan.

Celana Terlalu Ketat


Pakai celana pensil atau skinny jeans memang nampak seksi dan kece, namun kalau bahannya tidak bagus dan terlalu ketat, agaknya kurang baik bagi Anda. Mengapa? Karena celana yang ketat bisa membuat Miss V kurang nyaman dan bersirkulasi. Memancing resiko keputihan, bau tak sedap dan lembab.

Source : www.vemale.com

22 Februari 2014

Hindari Kesalahan Memilih Produk Perawatan


Banyak hal yang terjadi dan mungkin sangat umum adalah penggunaan produk perawatan yang tidak sesuai dengan jenis kulit akibatnya yang di hasilkan adalah bukan mempercantik tapi sebaliknya justru merusak kulit. Untuk mempertahankan kulit cantik kita ada beberapa hal yang harus di perhatikan dalam memilih produk.

Sebagian besar wanita yang ada di muka bumi ini menginginkan kulit wajah yang halus lembut,putih mulus, dan bersih bersinar. Mereka rela melakukan apa saja untuk meraihnya dari yang tradisional hingga modern bahkan ada yang sampai merogoh kocek hingga jutaan rupiah.

Jika kita mengetahui kesalahan yang biasa kita lakukan saat berbelanja produk perawatan kulit. Coba tengok meja rias andam ada berapa botol pelembab, krim malam, dan pembersih muka yang sudah lama Anda beli tapi tak pernah disentuh? 

Agar tak tertipu lagi, coba perhatikan kesalahan berikut ini yang mungkin terjadi pada anda :

Mudah percaya iklan.

"Produk ini terbukti bisa memutihkan kulit hanya dalam waktu 21 hari," begitu bunyi iklan di majalah dan televisi. Anda pun percaya dan langsung membeli satu botol yang berukuran besar. Yang lupa Anda lakukan adalah membaca kemasannya dan melihat bahan-bahan apa saja yang terkandung di dalamnya. Apakah benar bahan tersebut terbukti bisa memutihkan kulit? Dan jika produk itu mengklaim hasil yang fantastis, pastikan ada hasil penelitian dan riset yang sahih.

Belanja produk diskon.

Tak ada salahnya memborong baju atau sepatu saat musim diskon tiba. Tapi untuk produk perawatan kulit, tunggu dulu. Pelembab merk ternama dijual hanya setengah harga? Hati-hati, bisa jadi barangnya palsu, atau malah stok lama dari tiga tahun lalu. Jika barangnya asli pun jangan langsung terburu-buru kalap memborong. Pastikan produk tersebut mengandung cocok untuk kondisi kulit Anda.

Mengambil resiko.

Sama seperti slogan iklan, "Buat anak kok coba-coba," untuk kulit pun Anda sebaiknya tak dijadikan ajang coba-coba. Jangan asal mencoba produk baru untuk kulit wajah jika Anda tak tahu apa saja yang terkandung di dalamnya. Bisa-bisa bukan cantik yang didapat, tapi jerawat, alergi, dan iritasi.

Membeli produk yang tak sesuai dengan jenis kulit.

Ada alasannya kenapa Anda harus mengetahui apa jenis kulit Anda. Berminyak, kering, kombinasi, atau sensitif? Saat membeli produk perawatan wajah, belilah yang diperuntukkan bagi jenis kulit Anda. Jika kulit Anda berminyak, jangan memaksakan membeli produk berbentuk krim hanya karena harganya lebih murah.

Menganggap produk mahal = bagus.

Tak banyak yang tahu, bahwa harga sebuah merek produk kecantikan bisa sangat mahal karena biaya promosi yang mereka keluarkan sangat besar. Sebagian besar dana perusahaan itu adalah untuk membayar selebritas yang jadi model iklan, membiayai iklan di berbagai media massa, hingga mengongkosi promosi road show keliling kota. Tak sebanyak itu dana yang mereka keluarkan untuk riset dan uji coba klinis. Sekali lagi, yang terpenting bukan label harganya, tapi label kemasannya yang mencantumkan bahan-bahan apa saja yang terkandung di dalamnya.

20 Februari 2014

Hal Yang Bisa Merusak Ponsel

Ponsel menjadi perangkat yang wajib dimiliki setiap orang. Namun masih ada pengguna yang hanya ingin menggunakan ponsel mereka tanpa mau merawatnya. Padahal, jika salah satu komponennya rusak, kinerja ponsel akan menurun. 

Jika ingin memanfaatkan kegunaan ponsel secara maksimal, sebaiknya perlakukan perangkat itu dengan baik. Jika ponsel rusak, Anda juga yang akan kerepotan. Berikut Kebiasaan yang Bisa Merusak Ponsel:
  • Tak pernah dimatikan.
Memang sepertinya jarang sekali seseorang mematikan ponsel jika sedang tidak dipakai. Padahal dengan mematikan ponsel secara teratur dapat menjaga ketahanan baterai. Sama seperti manusia, ponsel pun membutuhkan waktu istirahat agar ketahanan komponen di dalamnya terjaga. 
  • Membiarkan Wi-Fi dan Bluetooth menyala.
Jika Wi-Fi dan Bluetooth dalam keadaan menyala, ponsel akan terus mencari jaringan yang bisa ditangkap. Hal ini akan menguras baterai lebih banyak. Jangan pernah lupa mematikan keduanya jika sudah tidak dipakai, terutama saat dalam perjalanan. Dengan begitu, baterai ponsel pun akan lebih awet. 
  • Digunakan dalam suhu ekstrem.
Normalnya, ponsel digunakan dalam suhu ruangan, 16 hingga 30 derajat Celsius. Jangan pernah menggunakan ponsel dengan suhu ruangan di bawah 0 derajat atau di atas 35 derajat Celsius. Juga jangan biarkan ponsel terpapar sinar matahari secara langsung untuk menghindari peningkatan suhu pada mesin. 
  • Dibiarkan mengisi daya semalaman.
Ini merupakan kebiasaan yang paling sering dilakukan. Alasannya: agar baterai tetap penuh ketika akan dipakai keesokan harinya. Padahal, jika dibiarkan semalaman terisi daya, baterai ponsel malah akan bocor dan rusak. 
  • Menggunakan pengisi daya tidak resmi.
Pengisi daya resmi memang mahal, tapi bukan Anda bisa aman-aman saja menggunakan merek lainnya. Menggunakan pengisi daya yang tidak resmi dapat dapat merusak ponsel. Meskipun ukuran port-nya sama, voltase yang dibutuhkan setiap ponsel berbeda-beda. Jika terus digunakan akan memunculkan kerusakan dan mungkin saja baterai bisa terbakar.
  • Tidak dibersihkan.
Ponsel adalah sarang kuman. Sebuah penelitian bahkan menemukan bahwa ponsel jauh lebih kotor daripada dudukan toilet atau tempat cuci piring. Bersihkan ponsel secara rutin dengan kain yang lembut. Bila perlu, gunakan sinar ultraviolet untuk membunuh kuman dan mensterilkan ponsel Anda.

Adapun Tempat-tempat yang dapat merusak ponsel sebagai berikut :
  • Jangan Taruh Dalam Saku
Bagi para pria yg senang meletakkan ponsel di saku celana, sebaiknya dipikir ulang dech.. Alasannya, ponsel menghasilkan paparan medan elektrostatik & elektromagnetik yang mengakibatkan infertilitas (ketidaksuburan) lelaki.
  • Jangan Letakkan Bersama Barang Elektronik
Jangan gunakan ponsel ketika sinyal lemah dekat dengan barang elektronik berpresisi tinggi. Barang elektronik mengeluarkan medan elektonik yg tinggi yaitu, TV, oven, kulkas, dll.. Perangkat berdaya listrik tinggi dapat merusak sirkuit ponsel terbakar.
  • Dilarang Dekat Kunci Mobil
Dalam keadaan tertentu, ponsel yang digunakan dalam kendaraan akan memberikan dampak merusak terhadap peralatan elektronik kendaraan. Ponsel yang diletakkan terlalu dekat dengan kunci mobil ternyata bisa menghapus kode elektronik yang ada di kunci tersebut.
  • Jangan Posisikan Dekat Komputer
Komputer ponsel sama-sama memancarkan gelombang elektromagnetik. Jika berada dalam jarak yang dekat, maka keduanya akan saling merusak. Anda tidak ingin kan langsung kehilangan dua benda favorit anda ?
  • Jangan Simpan Di Tempat Bersuhu Tinggi
Tempat bersuhu tinggi, kelembaban tinggi, berdebu merupakan kumpulan musuh ponsel anda.. Mungkin anda tdk menyadari sering “menjemur” ponsel anda di dashboard mobil, dekat jendela ; bagasi.
  • Hindari Meletakkan Kartu SIM Dekat Magnet
Bahaya kartu SIM dekat dg benda-benda mengandung magnet karena radiasi yang ditimbulkan. Ponsel bisa merusak floppy disk, kartu memori, kartu kredit anda.
  • Jauhkan Dari Logam
Hindari ponsel dari benda logam kecil karena magnet pada speaker ponsel anda akan menarik benda-benda tersebut. Ponsel anda bisa mengalami cidera fisik/kerusakan.

............   Semoga Bermanfaat   ............

Source : cewekcowok.com , tempo.co

16 Februari 2014

Aroma Parfum Pria Yang Paling Disukai Wanita

Parfum adalah salah satu bagian penting yang tidak boleh kita tinggalkan jika kita ingin menarik perhatian dari seorang wanita. Hal ini terjadi karena sebagian besar wanita memiliki daya tarik yang sangat kuat terhadap parfum. Namun berbagai jenis aroma parfum terkadang juga membuat kita bingung untuk memilih jenis aroma parfum seperti apa yang pas untuk pria.

Jenis Parfum Pria Yang Paling Disukai Wanita. Ada beberapa jenis aroma parfum khusus pria yang sangat digemari oleh wanita antara lain :

Jenis Parfum Black Code dari Giorgio Armani

Aroma parfum yang satu ini sangatlah populer di dunia, selain telah menuai sukses dengan “Acqua di Gio”, Giorgio Armani kembali menghentak pasar dengan parfum berlabel “Black Code”. Dengan aroma maskulin oriental yang segar, namun hangat ini terdiri atas campuran aroma lemon segar dan bergamot, bunga zaitun, kayu Guaiac, dan biji tonka. Farfum Black Code dari Giorgio Armani ini memang diciptakan khusus untuk membuat wanita tertarik dengan aroma seksinya.

Jenis Parfum Brit for Men dari Burberry

Parfum yang pada Pada tahun 2005 memenangkan FiFi Awards (penghargaan sekelas Oscar untuk wewangian) untuk kategori kemewahan ini memang layak untuk diberi gelar parfum terbaik. Aroma elegannya yang berasal dari kombinasi berbagai jenis bunga, rempah dan elemen-elemen kayu ini memang mempunyai keunikan tersendiri.

Jenis Parfum Magnetism For Men dari Escada

Produk parfum yang telah sukses dengan parfum keluaran 2002 “Sentiment for Men”, Escada kembali membuat gebrakan baru dengan meluncurkan “Magnetism For Men” yang memiliki aroma kayu-kayuan, rempah, mint dan amber. Selain itu produk parfum ini memiliki kelebihan khusus yang mengandung Schinus yang ditenggarai sebagai bahan yang mengandung aphodrisiac.

Jenis Parfum L'Eau Bleue D’Issey pour Homme dari Issey Miyake

Produk parfum L’Eau Bleue D’Issey pour Homme dari Issey Miyake merupakan salah satu produk parfum terbaik yang pernah diproduksi oleh Issey. Aroma khas yang kuat dan hangat dari balutan aroma kayu-kayuan, jeruk mandarin, rosemary, musk, jahe, dan bungan Nasturtium memang sangat cocok untuk digunakan oleh kamu yang ingin menjadi pria yang berkarakter.

Jenis Parfum B'Men dari Thierry Mugler

Jenis parfum khusus pria yang paling disukai oleh wanita yang terakhir yaitu parfum B'Men dari Thierry Mugler yang mempunyai keunikan tersendiri yang berbeda dari jenis parfum manapun. Keunikan tersebut berasal dari sosok superhero yang berhasil mengilhami parfum ini. Parfum dengan kuat dan maskulin ini diciptakan dari berbagai rempah hijau dan tentu saja terkesan modern.
Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi kamu dan dapat menjadi sumber inspirasi jika kamu ingin memiliki parfum pria dengan aroma terbaik.

15 Januari 2014

Mengapa Musik Begitu Mempengaruhi Perkembangan Remaja

Ada begitu banyak jenis musik di luar sana yaitu seperti musik Rap, pop, rock, country, indie, alternatif, hardcore adalah beberapa jenis yang cukup terkenal di dunia.

Musik mengirimkan pesan baik atau buruk yang memiliki dampak besar pada bagaimana orang yang mendengarnya. Kebanyakan orang biasanya menjadi teman dengan orang lain karena memiliki selera musik yang sama, sebagai sisa orang-orang yang berkumpul dengan, atau sebaliknya.

Orang mungkin tidak perlu bergaul dengan individu yang memiliki selera yang berbeda dalam musik karena mereka berdebat tentang apa yang mereka pikir lebih baik akan pendapat mereka sendiri.

Musik adalah sesuatu yang spesifik sehingga setiap orang memiliki pendapatnya sendiri tentang musik yang disukainya. Orang yang berbeda memiliki rasa yang berbeda, & berbagai jenis musik memiliki banyak cara untuk meninggalkan dampak pada seseorang. Hal ini dapat menjadikan diri menjadi santai, marah, enerjik, & banyak lagi.


Musik sangat mempengaruhi kehidupan manusia. Musik memiliki 3 bagian penting yaitu beat, ritme, dan harmony", demikian kata Ev. Andreas Christanday dalam suatu ceramah musik. "Beat mempengaruhi tubuh, ritme mempengaruhi jiwa, sedangkan harmony mempengaruhi jiwa". Contoh paling nyata bahwa beat sangat mempengaruhi tubuh adalah dalam konser musik rock. Bisa dipastikan tidak ada penonton maupun pemain dalam konser musik rock yang tubuhnya tidak bergerak. Semuanya bergoyang dengan dahsyat, bahkan cenderung lepas kontrol.

Kita masih ingat dengan "head banger", suatu gerakan memutar-mutar kepala mengikuti irama music rock yang kencang. Dan tubuh itu mengikutinya seakan tanpa rasa lelah. Jika hati kita sedang susah, cobalah mendengarkan musik yang indah, yang memiliki irama (ritme) yang teratur.

Perasaan kita akan lebih enak dan enteng. Bahkan di luar negeri, pihak rumah sakit banyak memperdengarkan lagu-lagu indah untuk membantu penyembuhan para pasiennya. Itu suatu bukti, bahwa ritme sangat mempengaruhi jiwa manusia. Sedangkan harmony sangat mempengaruhi jiwa.

Jika kita menonton film horor, selalu terdengar harmony (melodi) yang menyayat hati, yang membuat bulu kuduk kita berdiri.

Salah satu contoh Musik rock, rap & merupakan jenis penting dari musik di dunia. Mereka berdua mengirimkan pesan yang berbeda & mungkin membantu anak-anak. Kata-kata dinyanyikan atau mengetuk oleh seniman dapat hal-hal yang terjadi dalam kehidupan pribadi mereka sendiri.

Ketika orang mendengarkan hal-hal baru di luar sana, mereka belajar hal yang berbeda terjadi di dunia & mereka menjadi lebih terbuka karena theyre terkena orang yang berbeda seperti seniman.


Musik memiliki pada pendengarnya & pengguna karena yang sebagian besar hidup saya. Setiap hari saya mendengarkan kata-kata & suara penyanyi yang berbeda / band dengan kontras ide dan opini. Musik yang saya dengarkan membuat saya siapa saya.

Orang-orang dapat menggunakan musik untuk mengekspresikan diri, dengan cara-cara itu tidak bisa diekspresikan melalui perilaku, atau seni. Anda biasanya dapat mengetahui bagaimana beberapa orang yang merasa dengan jenis musik yang mereka atau mereka yang mendengarkan pada saat itu. Dengan alat yang digunakan dengan banyak.

Kelompok orang di seluruh dunia bisa datang bersama-sama & berkumpul di konser, pertunjukan, & tempat untuk menunjukkan minat mereka serta kesukaan yang seperti anda lihat bagaimana banyak orang memiliki kesukaan yang sama seperti Anda.

27 Desember 2013

Trend Gaya Rambut 2014

Rambut tidak hanya berfungsi sebagai mahkota untuk wanita saja, tetapi juga bagi kaum pria. Potongan rambut yang trendi ,modis dan tepat bisa menjadi salah satu solusi yang baik dalam menyegarkan penampilan Anda.

Dengan mengikuti perkembangan tren gaya rambut yang sedang berkembang dan diminati orang, maka penampilan kita juga bisa semakin menarik dan tentu akan menyita perhatian orang lain.

Pada sejumlah kasus, berbusana yang trendi jika tidak disepadankan dengan gaya rambut yang serasi dan up to date tentunya akan meninggalkan kesan yang kurang maksimal. Hanya saja dalam memilih model dan gaya rambut, kita selalu dituntut untuk menyesuaikannya dengan bentuk wajah dan jenis busana yang akan kita kenakan.

Berikut adalah beberapa trend gaya rambut pria dan wanita yang akan nge-tren di tahun 2014 mendatang.

Trend Gaya Rambut Wanita 2014

Nah, bagaimana dengan tren gaya rambut wanita di tahun mendatang? Nah, berikut adalah sejumlah model dan gaya rambut wanita yang kami perkirakan akan tetap digemari, antara lain:

Layered

Apabila Anda mempunyai rambut berlapis dipotong maka Anda tidak usah khawatir. Rambut berlapis dengan ujung ke dalam kini sedang menjadi tren tersendiri. Trend gaya rambut ini cocok untuk semua umur.

Twisted Sister

Suatu gaya rambut yang sangat indah bagi yang memiliki rambut bergelombang dan keriting. Caranya adalah dengan membuat sanggul di atas leher Anda, tetapi pada tingkat yang agak lebih rendah. Kemudian ikat dengan tali rambut dari atas dan depan selanjutnya ulangi langkah ini pada kedua sisi.

Trend Classic

Tatanan gaya rambut di era klasik Perancis pada tahun 1920-1940 dan 1970-an kembali menjadi tren untuk tahun 2014. Seperti sebuah roda yang berputar namun disesuaikan dengan gaya masa kini, penata rambut Rudi Hadisuwarno mengenalkan model potongan rambut dengan tema Gorgeus.

Ombre Hair Trend

Potongan dan gaya rambut Ombre sudah banyak dikenal para pencinta gaya rambut di Indonesia. Trend rambut yang sudah ada sejak 2010 ini ternyata masih digemari hingga pada saat ini.
Long Hair
Potongan rambut panjang nampaknya juga akan menjadi tren gaya rambut Andalan yang tak pernah bisa tergantikan. Anda bisa memanjangkan rambut Anda dan membiarkannya lurus sampai sebahu.

Trend Gaya Rambut Pria 2014
Pada tahun-tahun mendatang, ada sejumlah tren gaya rambut pria yang kami prediksi akan semakin booming dan digemari, antara lain adalah sebagai berikut:

Peaked Cut

Peaked cut adalah potongan rambut yang meruncing ke depan, gaya rambut ini sendiri pernah populer di akhir 90-an. Peaked cut kini kembali populer. Channing tatum adalah sebagian pria yang terlihat tampan dengan potongan rambut peaked cut tersebut.

Anda pun tentu bisa meniru gaya rambut ini dengan menipiskan rambut bagian bawah dan menyisakan agak panjang di pucuknya. selanjutnya beri pucuk rambut yang agak panjang sedikit gel lalu angkat ke atas.

Deep Side Part

Trend rambut ini akan menjadi sangat populer tahun ini. Hal tersebut dikarenakan potongan deep side part membuat bentuk wajah terlihat lebih stylis dan maskulin. Rambut ini juga cocok untuk pria yang memiliki tulang pipi yang tegas dan bentuk wajah oval.

Tousled Long Layers

Gaya Tousled Long Layers sangat cocok untuk Anda yang memiliki rambut lurus dengan cara memberi tampilan agak berantakan tetapi tetap terlihat stylish.

Controlled Chaos

Memiliki rambut ikal terkadang membuat pria pusing tujuh keliling. Selain sulit diatur memiliki rambut ikal susah menemukan potongan yang tepat. Tenang saja, James Franco (aktor hollywood), memiliki solusinya. Franco lebih suka menata rambutnya agak pendek dan berantakan. guna mengendalikan rambut ikal yang susah diatur, Anda bisa menggunakan foam atau gel.

Wavy and Top-Heavy

Wavy and Top-Heavy adalah gaya rambut dengan bagian agak tebal di depan menjadi salah satu potongan yang populer. Potongan ini sangat ideal untuk mereka yang memiliki rambut bergelombang.
Anda tidak perlu memotong rambut sesering mungkin untuk membuatnya terlihat tipis. Cukup dengan mengoleskan gel atau foam merata di rambut dan tarik ke atas. Ini akan memberi efek jampul di bagian atas yang terlihat sangat stylish.

2 Oktober 2013

Rasa Percaya Diri

Percaya diri merupakan salah satu aspek kepribadian yang sangat penting dalam kehidupan manusia. Orang yang percaya diri yakin atas kemampuan mereka sendiri serta memiliki pengharapan yang realistis, bahkan ketika harapan mereka tidak terwujud, mereka tetap berpikiran positif dan dapat menerimanya.
Menurut Thantaway dalam Kamus istilah Bimbingan dan Konseling (2005:87), percaya diri adalah kondisi mental atau psikologis diri seseorang yang memberi keyakinan kuat pada dirinya untuk berbuat atau melakukan sesuatu tindakan. Orang yang tidak percaya diri memiliki konsep diri negatif, kurang percaya pada kemampuannya, karena itu sering menutup diri.

Macam-Macam Percaya Diri

Kalau melihat ke literatur lainnya, ada beberapa istilah yang terkait dengan persoalan percaya diri yaitu ada empat macam, yaitu:
  1. Self-concept : bagaiman Anda menyimpulkan diri anda secara keseluruhan, bagaimana Anda melihat potret diri Anda secara keseluruhan, bagaimana Anda mengkonsepsikan diri anda secara keseluruhan.

  2. Self-esteem : sejauh mana Anda punya perasaan positif terhadap diri Anda, sejauhmana Anda punya sesuatu yang Anda rasakan bernilai atau berharga dari diri Anda, sejauh mana Anda meyakini adanya sesuatu yang bernilai, bermartabat atau berharga di dalam diri Anda.

  3. Self efficacy : sejauh mana Anda punya keyakinan atas kapasitas yang Anda miliki untuk bisa menjalankan tugas atau menangani persoalan dengan hasil yang bagus (to succeed). Ini yang disebut dengan general self-efficacy. Atau juga, sejauhmana Anda meyakini kapasitas anda di bidang anda dalam menangani urusan tertentu. Ini yang disebut dengan specific self-efficacy.

  4. Self-confidence: sejauhmana Anda punya keyakinan terhadap penilaian Anda atas kemampuan Anda dan sejauh mana Anda bisa merasakan adanya “kepantasan” untuk berhasil. Self confidence itu adalah kombinasi dari self esteem dan self-efficacy (James Neill, 2005)
Berdasarkan paparan tentang percaya diri, kita juga bisa membuat semacam kesimpulan bahwa percaya diri adalah kondisi mental atau psikologis seseorang, dimana individu dapat mengevaluasi keseluruhan dari dirinya sehingga memberi keyakinan kuat pada kemampuan dirinya untuk melakukan tindakan dalam mencapai berbagai tujuan di dalam hidupnya.

Akibat Kurang Percaya Diri

Ketika ini dikaitkan dengan praktek hidup sehari-hari, orang yang memiliki kepercayaan diri rendah atau telah kehilangan kepercayaan, cenderung merasa / bersikap sebagai berikut :
  • Tidak memiliki sesuatu (keinginan, tujuan, target) yang diperjuangkan secara sungguh sungguh.

  • Tidak memiliki keputusan melangkah yang decissive.

  • Mudah frustasi atau give-up ketika menghadapi masalah atau kesulitan

  • Kurang termotivasi untuk maju, malas-malasan atau setengah-setengah

  • Sering gagal dalam menyempurnakan tugas-tugas atau tanggung jawab.

  • Canggung dalam menghadapi orang

  • Tidak bisa mendemonstrasikan kemampuan berbicara dan kemampuan mendengarkan yang meyakinkan

  • Sering memiliki harapan yang tidak realistis

  • Terlalu perfeksionis

  • Terlalu sensitif (perasa)

beberapa tips yang dapat meningkatkan rasa percaya diri anda dengan cepat dalam hitungan detik :

Tersenyum

Tersenyum lebih dari sekedar menunjukkan ekspresi pada wajah anda. Tersenyum melepaskan hormon endorphin yang membuat anda merasa lebih baik, meningkatkan sirkulasi darah di wajah anda, membuat anda merasa nyaman dengan diri anda sendiri dan tentunya dapat meningkatkan rasa percaya diri anda. Anda juga akan tampak lebih percaya diri di hadapan orang lain ketika anda tersenyum.

Tatap Mata Lawan Bicara Anda

Sama halnya dengan tersenyum, tataplah mata semua orang di dalam ruangan. Berikan senyum anda dan dapat dipastikan mereka akan membalas senyuman anda; dan senyum yang diberikan orang lain dapat meningkatkan rasa percaya diri anda dengan cepat. Sama halnya dengan tersenyum, kontak mata menunjukkan bahwa anda percaya diri. Menatap sepatu anda atau meja mendorong perasaan anda menjadi ragu-ragu dan malu. Tips ini sangat berguna untuk situasi kerja; buatlah kontak mata dengan orang yang mewawancarai anda, atau orang-orang yang menghadiri presentasi anda.

“Kontak mata membantu anda untuk menghilangkan rasa takut jika anda sedang berbicara di depan umum dan semakin mendekatkan anda dengan lawan bicara anda. Stress merupakan perasaan yang datang dari sesuatu yang asing dan tidak dapat dikendalikan. Kontak mata memberikan pembicara gambaran dari kenyataan yang tidak lain adalah lawan bicara itu sendiri. Kontak mata juga membantu menarik minat lawan bicara anda.” (Confident Eye Contact, Unlimited Confidence)

Ubahlah Suara Dalam Diri Anda

Kebanyakan dari kita memiliki suara dalam diri yang mengatakan bahwa kita bodoh, tidak cukup mampu, terlalu gendut, kurus, berisik, pendiam, dll. Kemampuan merubah suara di dalam diri anda merupakan kunci untuk memperoleh kepercayaan diri dari dalam. Buat suara dalam diri anda menjadi teman pendukung yang paling mengenal anda dan mengetahui bakat anda, serta menginginkan anda untuk mencapai yang terbaik.

Lupakan Standar Yang Ditetapkan Orang Lain

Terlepas dari situasi yang membuat anda mengalami krisis percaya diri, anda bisa membantu diri anda sendiri dengan berpegang pada standar yang anda miliki. Orang lain memiliki nilai yang berbeda dengan anda, dan sekeras apa pun anda mencoba, anda tidak pernah bisa memuaskan semua orang setiap saat. Jangan khawatir jika orang-orang menyebut anda gendut, kurus, pemalas, membosankan, pelit, konyol, dll.. Bertahanlah pada standar yang anda miliki, bukan pada standar yang dimiliki orang lain. Ingatlah nilai-nilai dan standar-standar yang dimiliki umumnya berbeda dalam masyarakat; anda tidak harus menerima nilai dan standar tersebut hanya karena orang-orang di sekitar anda menerimanya.

Tampillah Serapih Mungkin

Meskipun anda hanya memiliki sedikit waktu, pergilah ke kamar mandi untuk memastikan anda tampil rapih. Sisirlah rambut anda, cucilah muka anda, perbaiki riasan wajah anda, luruskan kerah anda, pastikan tidak ada sisa makanan pada gigi anda. Semua hal ini dapat membuat perbedaan antara rasa percaya diri terhadap penampilan anda dan rasa takut anda terhadap penampilan anda.

”Sempurnakan penampilan fisik anda; sudah merupakan fakta bahwa penampilan seseorang memainkan peranan penting dalam membangun rasa percaya diri. Meskipun kita tahu apa yang kita miliki dalam diri kitalah yang penting, penampilan fisik anda menentukan impresi orang terhadap diri anda.” (Building Blocks to Self-Confidence, Complete Wellbeing)

Berdoalah Atau Bermeditasi Sejenak

Jika anda percaya pada Yang Maha Kuasa, mengucapkan doa bisa meningkatkan rasa percaya diri anda (anda juga bisa melakukan meditasi selain berdoa). Langkah ini membantu anda untuk mundur sesaat dari situasi yang serba cepat dan mencari bantuan dari Yang Maha Kuasa. Berikut adalah sebuah contoh doa, namun anda bisa menulis hal serupa yang sesuai dengan agama atau kepercayaan anda:

“Ya Tuhan, terima kasih karena Kau telah mencintai dan menerimaku apa adanya.. bantulah aku untuk melakukan hal yang sama.. dan bantulah aku untuk tumbuh menjadi sesuai dengan kehendakMu sehingga rasa percaya diriku akan bertambah; semuanya demi keagungan namaMu dan bukan namaku. Terima kasih karena Engkau telah mendengarkan dan menjawab doaku. Amin.” (Daily Encounter, Strengthen Your Self-Confidence, Acts International)

Reka Ulang

Jika sesuatu terjadi diluar dugaan anda, hal ini cukup mudah menggoyahkan rasa percaya diri anda. Mungkin anda menumpahkan minuman anda, terlambat hadir di sebuah pertemuan penting karena macet, atau seseorang yang ingin anda ajak bicara memberikan tanggapan dingin. Cobalah untuk “mereka ulang” situasi tersebut dan tempatkan pada situasi yang lebih positif. Seringkali suatu kejadian menjadi negatif karena persepsi kita sendiri.

Tentukan Langkah Anda Selanjutnya

Jika anda tidak yakin dengan apa yang harus anda lakukan, temukan satu langkah sederhana yang bisa membantu anda untuk terus maju. Hal ini mungkin saja bisa dilakukan dengan melakukan kontak mata pada sebuah pesta, memperkenalkan diri anda pada orang asing, memecahkan kebekuan dalam sebuah rapat, atau menanyakan orang yang mewawancarai anda untuk menunjukkan pengetahuan anda terhadap industri dan perusahaan mereka.

Mulailah bertindak meskipun anda tidak memiliki gambaran yang jelas mengenai apa yang seharusnya anda lakukan. Bergeraklah menuju sasaran anda. Koreksi diri anda di lain kesempatan.

Bicaralah Perlahan

Sebuah tips sederhana agar anda terlihat atau menjadi lebih percaya diri adalah dengan bicara perlahan. Jika anda bicara terlalu cepat, anda akan merasa tidak enak karena anda sadar anda bicara terlalu cepat. Bicara perlahan memberi anda kesempatan untuk memikirkan apa yang anda akan katakan selanjutnya. Jika anda sedang berbicara atau melakukan presentasi, berhentilah sesaat pada akhir sebuah frase atau kalimat untuk membantu orang lain mencerna apa yang anda katakan.

Berbicara perlahan menunjukkan kepercayaan diri seseorang. Seseorang yang merasa tidak layak didengarkan akan berbicara dengan cepat, karena ia tidak mau membuat orang lain menunggu hal-hal yang tidak layak didengarkan.

Ikut Ambil Bagian

Pernahkah anda duduk seharian di dalam kelas atau di sebuah rapat tanpa mengucapkan satu patah kata pun? Pernahkah anda pergi bersama teman-teman anda di malam hari dimana teman-teman anda berbincang dengan gembira sementara anda hanya duduk dan menatap minuman anda? Kemungkinan yang terjadi adalah anda merasa tidak terlalu percaya diri pada saat itu – dan mungkin saja anda akan merasa lebih tidak enak sesudah malam tersebut. Apapun situasi anda, berusahalah untuk ikut ambil bagian. Meskipun anda merasa tidak banyak yang bisa anda katakan, pikiran dan perspektif anda sangat berharga bagi orang-orang di sekitar anda.

Dengan mencoba untuk berbicara setidaknya satu kali dalam setiap diskusi kelompok, anda akan menjadi pembicara yang lebih baik, lebih percaya diri mengutarakan pikiran anda, dan dikenal sebagai seorang pemimpin oleh rekan-rekan anda.
" Orang yang mempunyai kepercayaan diri bagus, mereka memiliki perasaan positif terhadap dirinya, punya keyakinan yang kuat atas dirinya dan punya pengetahuan akurat terhadap kemampuan yang dimiliki. Orang yang punya kepercayaan diri bagus bukanlah orang yang hanya merasa mampu (tetapi sebetulnya tidak mampu) melainkan adalah orang yang mengetahui bahwa dirinya mampu berdasarkan pengalaman dan perhitungannya ".

29 September 2013

Jadikan Hidup Anda Lebih Sempurna Untuk Masa Depan

Rentang waktu antara masa remaja dan dua puluhan adalah periode penemuan diri. Himpitan pertama remaja, keintiman pertama, patah hati pertama, rasa pertama alkohol, pertama kali di sebuah bar atau klub; tahun kuliah gila, pekerjaan pertama, pertama kali diberhentikan, pertama kali dipecat, pernikahan, anak-anak, dll.

Kita mengalami semua hal ini untuk pertama kalinya dan dalam proses, kita menemukan apa yang suka dan tidak suka kita, kekuatan dan kelemahan kita, dan mudah-mudahan belajar dari kesalahan kita.


Yang cerdas di antara kita tidak mengulangi kesalahan yang sama lebih dari beberapa kali. Sayangnya, kita tidak memiliki banyak kontrol atas tindakan kita sebagai remaja, karena kita adalah pada belas kasihan hormon mengamuk. Beberapa bahkan mengatakan bahwa manusia modern telah memperpanjang fase remaja mereka ke akhir dua puluhan dan tiga puluhan.

Citra diri dan persetujuan dari rekan-rekan sangat penting untuk remaja dan berusia dua puluhan. Mereka menghabiskan banyak waktu untuk mencoba untuk mengesankan teman-teman mereka dengan pakaian, jenis musik yang mereka dengarkan, teman-teman mereka bergaul dengan, tabel mereka duduk di saat makan siang, bagaimana buff orang terlihat kurus dan bagaimana gadis-gadis . Hidup adalah kontes popularitas pernah berakhir pada usia ini.


Kaum muda dapat dimaafkan untuk bertindak dengan cara ini karena mereka tidak tahu lebih baik. Mereka masih belajar tali. Saya pikir kita sewenang-wenang dapat memilih usia 30 sebagai cut-off point untuk ketidakdewasaan. Pada usia 30, Anda harus sudah tahu siapa Anda, suka dan tidak suka, dan apa yang penting bagi Anda.
 
Ini adalah waktu untuk memperbaiki hidup Anda, memangkas dan membuang bagasi yang tidak perlu dan kekacauan. Jika Anda berusia di atas 30, tapi masih mencoba untuk hidup seperti Anda adalah 18 atau 25, Anda adalah seorang penimbun beban emosional, mampu atau tidak mau melepaskan keterikatan emosional dengan mudamu. Hidup Anda penuh dengan ornamen zaman dulu. Saatnya untuk beralih ke tahap berikutnya dalam hidup Anda.

Jika Anda seorang peminum, Anda harus mempersempit pilihan Anda minuman keras, anggur, atau bir untuk satu atau dua merek tertentu. Ini tidak akan membawa Anda lebih dari tiga detik untuk menjawab pelayan di bar ketika dia bertanya apa yang Anda akan minum. Anda harus tahu sekarang. Juga, hari clubbing lebih. Ini adalah pemandangan yang menyedihkan untuk melihat seorang pria tua keringat-basah kuyup mencoba untuk bersaing dengan dua puluh anak usia sesuatu tahun di lantai dansa. Percayalah, memakai celana baggy dan kaus basket, dan mengubah topi baseball Anda mundur tidak menyamarkan usia Anda. Kecuali diri sendiri malu. Pergi ke sebuah bar dengan beberapa teman-teman, duduk di bar, dan menonton apa pun permainan yang di TV selama bir, sayap panas dan percakapan. Juga, pada usia ini, minum hanya acara sosial, bukan sprint ke drunksville.

Sekarang, Anda juga harus tahu mana olahraga dan tim olahraga yang Anda sukai. Anda harus mampu bertahan sendiri ketika membahas olahraga dengan teman-teman Anda. Apapun olahraga pilihan Anda adalah, Anda harus tahu para pemain, tim, statistik, perdagangan, cedera, dan segala sesuatu di sekitar olahraga. Ini adalah orang-orang berbicara tentang hal-hal. Anda tidak harus tahu segala sesuatu tentang semua olahraga, hanya yang Anda sukai. Setelah semua, siapa yang peduli tentang apa yang terjadi di dunia dayung Olimpiade? Jangan jadi orang yang mengerti kosong ketika pembicaraan beralih ke olahraga.

Anda juga harus mengambil olahraga yang Anda dapat berpartisipasi dalam untuk sebagian besar sisa hidup Anda. Tidak apa-apa untuk bermain basket dan sepak bola ketika Anda lebih muda, tetapi Anda juga harus berpikir jangka panjang. Pada titik tertentu, Anda akan harus menyerah permainan fisik berlebihan seperti sepak bola dan basket. Bila Anda berada lebih dari empat puluh, tulang rematik Anda tidak akan tahan terlalu baik ketika Anda mengambil muatan di lapangan basket. Mulai memasukkan olahraga seperti golf, jogging, labu, memancing, dan latihan beban ringan ke dalam gaya hidup Anda. Ini adalah kegiatan yang dapat Anda lakukan baik ke tujuh puluhan. Ya, aku tahu, kau tidak berpikir Anda akan pernah jadi tua, tapi itu datang.

Selama bertahun-tahun, Anda akan belajar untuk melihat seorang teman yang benar-benar baik, dan tahu siapa yang harus diturunkan ke "kenalan" status. Anda akan menyadari bahwa beberapa orang teman Anda dianggap benar-benar tidak lebih dari teman-teman bir. Mereka hanya muncul ketika ada minum dan berpesta yang terlibat, tetapi terasa absen ketika Anda membutuhkan bantuan mereka. Teman tersebut perlu dipangkas dari hidup Anda. Apa gunanya daftar teman Facebook mengesankan ketika ada benar-benar hanya segelintir yang dapat Anda andalkan untuk mampir hanya untuk mengatakan "hi", merayakan tonggak dalam hidup Anda dengan Anda, atau menawarkan bantuan dalam waktu Anda membutuhkan. Potong ini teman palsu, kualitas daripada kuantitas.

Sekarang, Anda juga harus tahu selera musik Anda, dan bahkan mungkin mulai mengumpulkan cd, MP3, atau bahkan catatan vinyl artis favorit dan album. Berpakaian dengan tepat. Tidak ada jins baggy dengan bokong terbuka untuk seluruh dunia untuk melihat. Dapatkan rumah keuangan Anda dalam rangka. Anda dewasa sekarang. Belajarlah untuk membuat anggaran dan tongkat itu, merencanakan masa depan. Memajukan karir Anda. Tahu apa yang ingin Anda lakukan untuk sisa hidup Anda. Jika Anda ingin memulai bisnis, ini adalah waktu untuk melakukannya.

Anggap saja sebagai pembersihan musim semi, atau episode yang menunjukkan pada saluran tentang penimbun. Jika Anda yang ditampilkan di acara itu, apakah Anda akan malu dengan sampah Anda menolak untuk membiarkan pergi dari masa lalu Anda? Ketika Anda bertambah tua, Anda juga harus tumbuh.

19 September 2013

Dunia Remaja

Dunia remaja adalah sebuah dimensi unik dan keberadaannya selalu menjadi bahan pembicaraan publik. Dalam rentang kehidupan manusia, masa remaja adalah saat-saat paling bersinar sebab anak remaja sedang dalam perkembangan fisik dan psikis yang begitu cepat. Jadi, dapat dikatakan bahwa dunia remaja ini bagaikan kota metropolis yang penuh dengan warna-warni.


Dunia remaja memang sangat indah untuk dikenang. Akan tetapi, harus disadari bahwa anak remaja adalah sosok yang masih labil dan sangat mudah terombang-ambing. Meskipun fisik anak remaja terlihat dewasa, jika dilihat dari segi spikis, mereka belumlah dikatakan dewasa karena belum mampu bertanggung jawab.


Hal ini terlihat dari kecenderungan anak remaja terhadap beragam aspek yang terus berubah seperti gaya hidup, model sepatu, model pakaian, model rambut, dan lain sebagainya. Jika kita bertanya apa alasan mereka mengikuti tren saat ini, jawabannya pasti sangat instan, tidak bertanggung jawab, dan asal bicara.


Pada umumnya, jawabannya adalah hanya untuk gengsi, ikutan-ikutan, keinginan untuk disebut modern, gaul, dan lain sebagainya. Tak ada satu pun jawaban yang memiliki asas manfaat. Pola pikir remaja yang bersifat instan ini adalah penaruh dari media global. Para remaja ini tidak henti-hentinya diberi mimpi, harus seperti ini, harus seperti itu, harus ini, harus itu, dan lain-lain.


Semua produk mereka coba dengan sebuah harapan mimpinya kelak akan  tercapai, salah satunya adalah tampil seperti artis idolanya. Padahal sebenarnya, media global ini hanya berkedok memberikan tips-tips kesempurnaan tubuh yang hakikat sebenarnya adalah bermotif bisnis semata dan ujung-ujungnya uang.



Dunia Remaja dan Dunia Kepura-puraan


Dunia remaja modern saat ini sedang berada dalam dunia sandiwara. Para remaja pun dengan begitu saja percaya pada dunia sandiwara ini. Setiap hari, para remaja mengonsumsi acara-acara televisi yang penuh dengan kepura-puraan dan kebohongan. Acara gosip yang semakin merajalela pun menjadi tontonan rutin mereka. Semua acara ini justru membodohi bukan bersifat mendidik.


Acara-acara televisi seperti film-film yang bertemakan HVS (violence, horor, dan seks), sinetron, dan gosip yang mereka tonton setiap hari sebenarnya menyuguhkan banyak kepura-puraan. Semua acara tersebut umumnya menawarkan baya hidup mewah, glamor, dan free sex.


Hal yang membuat kita semakin prihatin yaitu tayangan-tayangan seperti itu laku keras di pasaran. Artinya, tayangan tidak bermoral tersebut paling disukai penonton dan para artisnya pun dijadikan idola. Sama halnya dengan berbagai iklan yang menyuguhkan penyembuhan tuntas dan gaya hidup mewah dengan visualisasi bebas moral. Semuanya itu juga penuh dengan kepura-puraan.



Dalam dunia sandiwara atau kepura-puraan tidak dikenal istilah percaya atau tidak percaya sebab yang ada hanyalah sebuah kesenangan semu. Para pemirsa secara tidak langsung dipaksa percaya dengan berbagai tayangan televisi. Bahkan, tak jarang sampai terbawa ke dunai mimpi.  


Oleh karena itu, sangat wajar bila para remaja ini terlena oleh dunia sandiwara ini. Mereka selalu bermimpi mendambakan tubuh seksi seperti model dalam iklan dan film yang ditonton. Bahkan, bila ada keajaiban, mereka ingin sekali menyerupai artis idolanya. Itulah yang disebut dengan dunia kepura-puraan.



1. Dampak


Dampak dari dunia kepura-puraan ini bagi remaja sangat luar biasa. Baragam tindakan kejahatan seperti free sex, kekerasan, dan aborsi di dunia remaja pada hakikatnya adalah pengaruh dari dunai kepura-puraan. Contohnya juga sangat banyak seperti kasus wanita belasan tahun yang sudah bisa memiliki anak akibat pergaulan bebas, tawuran antarsekolah, aksi geng motor, dan kasus-kasus kriminal lainnya.


Dunia kepura-puraan ini pun telah merembet ke jajaran penguasa dan kaum elit. Tindakan kriminal kini semakin sering dilakukan kaum elit dan para penguasa. Tindakan kriminal ini diakibatkan juga oleh dunia kepura-puraan. Ya, dunia kepura-puraan yang ada dalam sinetron dan film umumnya pasti menawarkan kenikmatan hidup mewah.Nah, jalan pintas menuju kemewahan.


Akibat dari semua ini adalah berserakannya kebobrokan mental di mana-mana, kelaparan semakin mengganas, dan semakin lebarnya jurang antara si kaya dengan si miskin. Praktik perkosaan, pembunuhan, tawuran, korpuso, seks bebas, dan lainnya, bukan lagi dianggap sebagai aib. Semua perbuatan itu sudah dianggap biasa atau ada juga yang menganggapnya sebagai sebuah hiburan.



2. Solusi


Apa solusi dari permasalahan remaja ini? Seharusnya, setiap remaja Indonesia mampu berpilkir kritis, dewasa, dan memiliki mental baja. Remaja modern seharunya mempunyai kesadaran nurani sangat tinggi dan tidak dengan mudah mencontoh atau mengikuti semua hal yang ditayangkan di berbagai media, khususnya televisi.


Pada intinya, mengagumi tokoh-tokoh dalam dunia kepura-puraan secara berlebih tidak hanya akan mengakibatkan frustasi, tetapi mungkin juga akan melahirkan sikap minder. Selain itu, akan timbul juga perasaan tidak puas dengan apa yang dimiliki, baik itu bentuk tubuh, pakaian, kecantikan, dan ketampanan. Sikap seperti ini nantinya hanya akan melahirkan pola hidup konsumeris serta serba kekurangan.


Dunia itu selalu berputar. Terkadang, seseorang hidup dalam masa sulit dan merasa berada di bawah. Alasan kenapa sangat banyak anak remaja yang merasa dirinya rendah, baik itu dalam kehidupan, keahlian, kemampuan, dan penampilannya, yaitu karena mereka menghabiskan waktu terlalu banyak untuk membandingkan diri mereka dengan para idolanya. span>


Jadi, jangan pernah biarkan waktu sedetik pun berlalu begitu saja tanpa kegiatan yang positif. Masa depan yang akan dilalui para remaja semakin penuh dengan tantangan. Masa depan itu memerlukan remaja-remaja yang kreatif, siap melaju cepat, berani menentang kejahatan, dan siap bergelut dengan globalisasi zaman.



Dunia Remaja Setelah Puber


Masalah lain yang muncul saat masa remaja adalah puber. Di masa puber, para remaja banyak yang ingin memiliki pacar. Nah, hasrat berpacaran dalam dunia remaja diakibatkan oleh perubahan hormon dan fisik. Perubahan inilah yang memicu ketertarikan pada lawan jenis.  Aktivitas pacaran dua manusia lawan jenis ini adalah sebuah proses mengenal satu sama lain.


Masing-masing akan saling memahami dan belajar membangun hubungan dengan lawan jenis. Proses ini dilakukan sebagai persiapan sebelum menikah yang tujuannya adalah menghindari sejauh mungkin terjadinya ketidakcocokan serta permasalahan saat setelah menikah. Masing-masing individu berupaya semaksimal mungkin saling mengenal kebiasaan, sifat, karakter, dan reaksi-reaksi terhadap beragam peristiwa ataupun masalah yang dihadapi.


Sehatkah pacaran di masa remaja? Jika masa berpacaran mereka manfaatkan dengan sebaik-baiknya dan sesaui dengan norma yang ada, ini bisa menjadi ajang untuk saling mengenal. Di sini, keduanya akan mendalami masalah potensial yang berasal dari perbedaan masing-masing serta berbeda latar belakang kehidupan.


Dengan cara ini, para remaja yang berpacaran ini akan siap mengantisipasi permasalahan yang tak dikehendaki. Kedewasaan anak remaja dalam aktivitas pacaran dapat terlihat dari kesiapannya bertanggung jawab terhadap pasangannya.


Seperti tanggung jawab itu? Sikap ini bisa dilihat dari kemampuannya menyesuaikan diri dengan beragam tuntutan peran, perhatian,  dan membagi waktu. Selain itu, terlihat juga dari cara membagi tanggung jawab antara pendidikan, pekerjaan rumah, serta pacaran.




Tapi ingat, pacaran di masa remaja juga sangat rentan dengan seks bebas sebab masa remaja adalah masa yang penuh dengan coba-coba. Bila salah melangkah, mungkin saja kegiatan pacaran ini akan berujung dengan seks bebas.



Seks bebas di masa remaja ini tentunya akan merugikan kedua belah pihak, terutama anak perempuan. Tak jarang si remaja perempuan hamil akibat seks bebas ini. Akibatnya, masa depannya menjadi suram dan kehidupannya akan berubah 180 derajat karena telah berbadan dua. Jadi, kita sebagai orangtua harus selalu waspada menjaga buah hati tercinta yang sedang beranjak remaja.

10 September 2013

Alasan Wanita Sulit Minta Maaf

Wanita dianggap paling sulit meminta maaf terlebih dahulu bahkan ketika kesalahan itu dilakukan si wanita. Mengapa? Pertanyaan ini yang seringkali membuat para pria bingung.


Mengutip boldsky, beberapa jawaban yang menakjukan memberi sejumlah alasan mengapa para wanita anti meminta maaf pertama kali.



Wanita memiliki lebih kekuasaan


Ini adalah fakta tak terbantahkan. Ketika terlibat dalam sebuah hubungan, wanita memiliki kemampuan dan kekuasaan yang lebih. Mereka tahu bahwa pria tidak bisa bertahan melawan mereka untuk waktu yang lama. Ketika wanita sudah memainkan dramanya dengan sedikit tetesan air mata, maka pria mana yang tidak luluh hatinya.



Wanita akan tetap menjaga 'tangan di atas'


Karena orang yang pertama kali meminta maaf dianggap akan kehilangan setengah harga dirinya. Dia akan diasumsikan mengakui kesalahannya dan ini bisa digunakan sebagai senjata untuk menyerang ketika terjadi pertengkaran lain. Perempuan cukup pintar untuk mengetahui hal ini karenanya mereka menolak meminta maaf pertama kali.



Mengetes


Pada tahap awal hubungan, wanita akan terus berupaya mengendalikan Anda. Mereka akan bersikeras tak mau meminta maaf pertama kali hanya untuk melihat apakah Anda akan melakukannya pertama kali.



Kesalahan itu adalah milik pria


Mungkin alasannya tidak rasional dan terlalu dangkal tapi di kepalanya, wanita menganggap bahwa itu masuk akal dan para pria lah yang salah. Maka sudah sepantasnya prialah yang meminta maap pertama kali.



Menikmati


Wanita sangat menikmati saat ketika pria meminta maaf dan minta agar mereka tidak marah atau membencinya. Ini memberi semacam kepuasan tersendiri, menunjukkan bahwa wanita memiliki kekuasaan atas diri pria.

Alasan Mengapa Seseorang Tetap Single Dalam Hidupnya

Sebenarnya ada 2 alasan utama mengapa seseorang tetap single dalam hidupnya: karena pilihan sendiri atau karena kesalahan-kesalahan yang disadari maupun yang tidak.


Alasan pertama tentu tidak ada masalah sama sekali karena kamu berkomitmen untuk tidak memiliki pasangan (entah karena tidak mau terburu-buru atau memang memilih untuk single selamanya) dan tidak mempermasalahkan itu.


 Namun, jika kamu sangat berharap namun tidak pernah mendapatkannya dan itu membuatmu depresi, mungkin saja kamu harus merefleksikan dirimu. Berikut ini adalah  alasan mengapa seseorang tetap single dalam hidupnya:





  • Mengutamakan karir




Kita semua setuju bahwa karir merupakan salah satu hal terpenting dalam hidup. Sah-sah saja mengejar karir yang baik untuk masa depan. Tapi kamu harus ingat bahwa hidup bukan semata-mata mengejar karir yang lebih baik.


Jika kamu bermimpi memiliki sebuah keluarga yang bahagia tentu kamu harus menyediakan waktu untuk mencari pasangan hidup. Meskipun kamu bekerja di lingkungan yang membuatmu banyak berinteraksi dengan orang lain, tetapi jika kamu tidak pernah membuka mata dan hati maka itu akan menghalangi kamu untuk mendapatkan orang yang kamu cintai dan mencintai kamu.





  • Pengalaman masa lalu yang pahit




Trauma masa lalu juga bisa menghalangi seseorang untuk mendapatkan pasangan hidup. Perasaan takut disakiti atau takut hubungan kembali gagal menimbulkan efek traumatis yang kadang sulit disembuhkan. Kuncinya adalah kamu harus terus move on karena kebahagiaanmu tidak berada dalam orang-orang tertentu, kebahagiaan ada dalam dirimu sendiri.





  • Hidup di lingkaran sosial yang kecil




Pergaulan yang sempit tentu akan mengurangi peluangmu mendapatkan pasangan hidup karena kamu hanya bertemu dengan sedikit orang. Orang yang banyak berinteraksi dengan orang lain dan orang yang terus menerus di depan komputer tentu memiliki peluang yang jauh berbeda. Tentu saja ini masuk akal karena komunikasi adalah awal dari sebuah hubungan, tanpa komunikasi tidak akan terbentuk hubungan yang baik. Perbesarlah lingkaran sosialmu namun tetap selektif.





  • Tidak menjaga penampilan




Penampilan yang berantakan, berat badan yang berlebih, atau bau badan yang tidak sedap tentu tidak menarik perhatian orang lain. Memang, kita tidak bisa menilai seseorang sepenuhnya dari penampilan fisiknya saja, tetapi realistislah, kita pasti menilai orang pertama kali dari apa yang kita lihat, kan?


Meskipun cover buku belum tentu menunjukkan kualitas isinya, tetapi cover buku yang bagus akan menarik perhatian dan meningkatkan penjualan. Tampil menarik tidak harus memiliki wajah cantik. Kebersihan, kerapian, dan kesehatan fisik juga sangat berpengaruh.





  • Takut untuk memulai




Belum memiliki pengalaman sebelumnya mungkin cukup menghambat kamu untuk melangkah. Takut salah atau takut ditolak merupakan hal umum yang terjadi. Memulai sesuatu yang baru tidaklah mudah, namun jika kamu tidak mencoba, kamu tidak akan pernah tahu apakah ia adalah jodohmu atau bukan.





  • Ingin Bebas




Beberapa orang berpikir bahwa memiliki kekasih membuat mereka tidak bisa bebas melakukan kegiatan-kegiatan yang mereka inginkan. Keharusan membagi waktu, tenaga, pikiran, atau uang membuat mereka menganggap itu mengganggu, merepotkan, atau membuat mereka tidak bisa berkonsentrasi pada pekerjaan.


Untuk beberapa saat, anggapan seperti ini bisa dibenarkan entah karena tidak ada waktu untuk membina hubungan atau finansial yang belum mumpuni. Namun dalam jangka waktu yang lama, anggapan seperti ini akan menghambat kamu untuk mendapatkan pasangan hidup. Pengecualian jika kamu memang sudah berkomitmen dari awal tidak ingin menikah dan tidak mempermasalahkan itu.





  • Childish




Terlalu manja dan tidak bisa berpikir secara dewasa adalah faktor penghambat yang lain. Hubungan percintaan khususnya ketika sudah menginjak umur 20an membutuhkan pemikiran yang dewasa untuk dapat membina hubungan yang serius.





  • Terlalu Agresif




Terus menerus berdiam diri akan menghambatmu, begitu juga jika kamu terlalu agresif. Agresivitas yang berlebihan seringkali membuat orang lain takut terhadap dirimu atau berpikir kamu terlalu mudah.





  • Membosankan




Orang yang membosankan umumnya mengalami kendala dalam berkomunikasi dan aktivitas sehari-harinya yang datar-datar saja. Tidak ada cara lain selain kamu harus memperbanyak wawasan dan banyak beraktivitas positif. Akan ada banyak cerita yang bisa kamu ceritakan pada orang lain.





  • Hidup di Dunia Virtual




Zaman sekarang games dan internet sudah sangat berkembang pesat. Banyak sekali teknologi virtual reality yang dijual di pasaran. Di satu sisi perkembangan teknologi berdampak positif namun di sisi lain berdampak negatif jika berlebihan digunakan. Dunia virtual reality seperti online games sering membuat orang-orang terperangkap di dalamnya.


Tidak hanya anak-anak dan remaja, bahkan orang dewasa pun sering terjebak dalam dunia ini. Jika kamu termasuk orang-orang seperti ini, sadarilah bahwa kamu memiliki hidup yang nyata yang harus kamu jalani dan kamu hanya punya satu kesempatan, tidak seperti virtual reality yang akan berakhir ketika kamu mengeklik Shut Down dan bisa dimulai lagi ketika kamu memencet tombol Turn On di komputermu.




Memang benar jodoh ada di tangan Tuhan, tetapi kamu juga harus berusaha dan berdoa, bisa merefleksikan dirimu dan mulai bertanya pada diri sendiri apakah kamu sudah berusaha yang terbaik namun belum berhasil atau karena kesalahan-kesalahan yang sudah kamu lakukan yang menghambat kamu mendapatkan jodoh. Itu adalah alasan mengapa kamu masih single.


Potongan Rambut Pria Sesuai Bentuk Wajah

Banyak pria hanya mengikuti style rambut yang saat ini sedang trend, populer atau style aktor idola mereka. Namun, anda juga harus mempertimbangkan mengenai bentuk wajah anda. 

Setelah Anda mengenali ciri-ciri kepala dan rambut Anda, tentukan perubahan dan style rambut seperti apa yang dapat membuat anda percaya diri dan terlihat menarik.
  • Potongan rambut pria sesuai bentuk wajah kotak

Potongan rambut Anda harus mengandung banyak lapisan, volume, dan beberapa pinggiran untuk mengurangi tampilan persegi. Hindari potongan rambut yang terlalu pendek atau gaya rambut yang sangat panjang karena potongan rambut ini akan menonjolkan dahi yang lebar atau rahang lebar Anda.
  • Potongan rambut pria sesuai bentuk wajah oval

Bentuk wajah oval merupakan bentuk wajah paling ideal bagi pria maupun wanita. Bentuk wajah oval cocok segala model rambut. Misalnya model rambut kriting, lurus, panjang, dan pendek. Pemilik wajah ini biasanya memilih model rambut semi panjang full panjang.
  • Potongan rambut pria sesuai bentuk wajah berlian

Gaya rambut pria sesuai bentuk wajah berlian harus mengenakan potongan rambut yang dapat meminimalkan sempitnya wajah, dan melunakkan tampilan tulang pipi lebar. Pemilik wajah ini sebaiknya memilih model rambut semi panjang maupun full panjang. Ingat, anda jangan memilih sekali-kali memilih model rambut pendek yang mengembang ke bagian atau kepala atau meninggi..
  • Potongan rambut pria sesuai bentuk wajah bulat

Jika anda yang memiliki bentuk wajah bundar, pilihlah model rambut yang dapat memberikan kesan muka lebih lonjong atau oval. Model rambut panjang maupun pendek cocok bagi pria berwajah oval selama potongannya tepat. jika memilih model panjang, jangan membiarkan rambut mengembang ke samping karena akan membuat bentuk wajah anda semakin bulat. jika ingin bergaya pendek, tipiskan sisi kanan serta kiti rambut dan biarkan bagian atas agak panjang. Misalnya Model Spike atau fauxhawk.