Tampilkan postingan dengan label fashion. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label fashion. Tampilkan semua postingan

23 Februari 2014

Fashion Bisa Jadi Senjata Makan Tuan Bagi Wanita

Maksud hati ingin tampil modis, apa daya malah mengalami beberapa hal yang tidak diinginkan wanita dalam berfashion. Sebagai wanita, banyak pernik yang menarik untuk digeluti. Misalnya berkutat dengan makeup atau fashion. Namun sama halnya dengan makeup yang bisa membahayakan kita, ada kalanya fashion juga bisa menjadi senjata makan tuan.

Coba intip beberapa fakta berikut ini, mungkin ternyata salah satunya pernah Anda alami. 

Sepatu Baru, Bikin Tumit Belakang Lecet


Kalau kita tak cermat memilih sepatu, atau belum mengenal sepatu baru yang kita miliki, ada beberapa resiko yang bisa ditimbulkan. Misalnya kelingking atau jemari yang terjepit saat menggunakan sepatu. Selain itu, mungkin awalnya sepatu nampak sakit saat dicoba, namun saat digunakan.. Aww! Bikin tumit belakang jadi lecet bahkan hingga luka.

Akan lebih baik bila kita memastikan bahan sepatu yang kita beli. Bahan yang lentur dan fleksibel tak akan menyakiti kulit kaki yang tergolong tipis.

Hijab Terlalu Rumit, Tertusuk Jarum Pentul


Hijab memang pada dasarnya lebih simpel lebih baik. Namun kadang untuk sebuah pemotretan atau show, model hijab yang digunakan bermacam-macam dan lebih rumit. Otomatis membutuhkan jarum di sana-sini untuk menahan agar bentuknya tetap indah dan terjaga. Saking banyaknya dan kadang terburu-buru, tak menutupi kemungkinan bagian kepala kita sering tertusuk jarum pentul

Mungkin tidak sampai terluka, namun bisa jadi malah membuat kita kurang nyaman atau trauma. Untuk menghindari hal ini, ada baiknya kita mengambil lebih banyak waktu bila akan menyiapkan penggunaan hijab yang lebih dekoratif atau rumit.

Bra Terlalu Ketat


Kadang wanita memaksakan diri membeli bra yang lucu, namun kadang terlalu ketat. Bra seperti ini kurang baik bagi Anda karena menyebabkan rasa lelah dan sakit di punggung, bekas di punggung, pusing, bahkan bisa menyebabkan kanker. Pilih bra yang nyaman, sesuai ukuran dan menyerap keringat adalah investasi yang menyehatkan untuk Anda.

Sifon Cantik, Tapi Nerawang


Seringkali kita menemukan pakaian berbahan dasar sifon, namun desainnya kurang memenuhi syarat etika meski memenuhi syarat estetika. Akibatnya, pakaian tersebut mungkin panjang dan menutupi tubuh, namun juga ternyata menerawang dan kurang sedap dilihat. Nggak mau kan tengsin karena jadi tontonan?

Coba gunakan pakaian dalaman atau tambahkan furing agar pakaian Anda lebih aman dan nyaman saat digunakan.

Celana Terlalu Ketat


Pakai celana pensil atau skinny jeans memang nampak seksi dan kece, namun kalau bahannya tidak bagus dan terlalu ketat, agaknya kurang baik bagi Anda. Mengapa? Karena celana yang ketat bisa membuat Miss V kurang nyaman dan bersirkulasi. Memancing resiko keputihan, bau tak sedap dan lembab.

Source : www.vemale.com

22 Februari 2014

Hindari Kesalahan Memilih Produk Perawatan


Banyak hal yang terjadi dan mungkin sangat umum adalah penggunaan produk perawatan yang tidak sesuai dengan jenis kulit akibatnya yang di hasilkan adalah bukan mempercantik tapi sebaliknya justru merusak kulit. Untuk mempertahankan kulit cantik kita ada beberapa hal yang harus di perhatikan dalam memilih produk.

Sebagian besar wanita yang ada di muka bumi ini menginginkan kulit wajah yang halus lembut,putih mulus, dan bersih bersinar. Mereka rela melakukan apa saja untuk meraihnya dari yang tradisional hingga modern bahkan ada yang sampai merogoh kocek hingga jutaan rupiah.

Jika kita mengetahui kesalahan yang biasa kita lakukan saat berbelanja produk perawatan kulit. Coba tengok meja rias andam ada berapa botol pelembab, krim malam, dan pembersih muka yang sudah lama Anda beli tapi tak pernah disentuh? 

Agar tak tertipu lagi, coba perhatikan kesalahan berikut ini yang mungkin terjadi pada anda :

Mudah percaya iklan.

"Produk ini terbukti bisa memutihkan kulit hanya dalam waktu 21 hari," begitu bunyi iklan di majalah dan televisi. Anda pun percaya dan langsung membeli satu botol yang berukuran besar. Yang lupa Anda lakukan adalah membaca kemasannya dan melihat bahan-bahan apa saja yang terkandung di dalamnya. Apakah benar bahan tersebut terbukti bisa memutihkan kulit? Dan jika produk itu mengklaim hasil yang fantastis, pastikan ada hasil penelitian dan riset yang sahih.

Belanja produk diskon.

Tak ada salahnya memborong baju atau sepatu saat musim diskon tiba. Tapi untuk produk perawatan kulit, tunggu dulu. Pelembab merk ternama dijual hanya setengah harga? Hati-hati, bisa jadi barangnya palsu, atau malah stok lama dari tiga tahun lalu. Jika barangnya asli pun jangan langsung terburu-buru kalap memborong. Pastikan produk tersebut mengandung cocok untuk kondisi kulit Anda.

Mengambil resiko.

Sama seperti slogan iklan, "Buat anak kok coba-coba," untuk kulit pun Anda sebaiknya tak dijadikan ajang coba-coba. Jangan asal mencoba produk baru untuk kulit wajah jika Anda tak tahu apa saja yang terkandung di dalamnya. Bisa-bisa bukan cantik yang didapat, tapi jerawat, alergi, dan iritasi.

Membeli produk yang tak sesuai dengan jenis kulit.

Ada alasannya kenapa Anda harus mengetahui apa jenis kulit Anda. Berminyak, kering, kombinasi, atau sensitif? Saat membeli produk perawatan wajah, belilah yang diperuntukkan bagi jenis kulit Anda. Jika kulit Anda berminyak, jangan memaksakan membeli produk berbentuk krim hanya karena harganya lebih murah.

Menganggap produk mahal = bagus.

Tak banyak yang tahu, bahwa harga sebuah merek produk kecantikan bisa sangat mahal karena biaya promosi yang mereka keluarkan sangat besar. Sebagian besar dana perusahaan itu adalah untuk membayar selebritas yang jadi model iklan, membiayai iklan di berbagai media massa, hingga mengongkosi promosi road show keliling kota. Tak sebanyak itu dana yang mereka keluarkan untuk riset dan uji coba klinis. Sekali lagi, yang terpenting bukan label harganya, tapi label kemasannya yang mencantumkan bahan-bahan apa saja yang terkandung di dalamnya.

16 Februari 2014

Aroma Parfum Pria Yang Paling Disukai Wanita

Parfum adalah salah satu bagian penting yang tidak boleh kita tinggalkan jika kita ingin menarik perhatian dari seorang wanita. Hal ini terjadi karena sebagian besar wanita memiliki daya tarik yang sangat kuat terhadap parfum. Namun berbagai jenis aroma parfum terkadang juga membuat kita bingung untuk memilih jenis aroma parfum seperti apa yang pas untuk pria.

Jenis Parfum Pria Yang Paling Disukai Wanita. Ada beberapa jenis aroma parfum khusus pria yang sangat digemari oleh wanita antara lain :

Jenis Parfum Black Code dari Giorgio Armani

Aroma parfum yang satu ini sangatlah populer di dunia, selain telah menuai sukses dengan “Acqua di Gio”, Giorgio Armani kembali menghentak pasar dengan parfum berlabel “Black Code”. Dengan aroma maskulin oriental yang segar, namun hangat ini terdiri atas campuran aroma lemon segar dan bergamot, bunga zaitun, kayu Guaiac, dan biji tonka. Farfum Black Code dari Giorgio Armani ini memang diciptakan khusus untuk membuat wanita tertarik dengan aroma seksinya.

Jenis Parfum Brit for Men dari Burberry

Parfum yang pada Pada tahun 2005 memenangkan FiFi Awards (penghargaan sekelas Oscar untuk wewangian) untuk kategori kemewahan ini memang layak untuk diberi gelar parfum terbaik. Aroma elegannya yang berasal dari kombinasi berbagai jenis bunga, rempah dan elemen-elemen kayu ini memang mempunyai keunikan tersendiri.

Jenis Parfum Magnetism For Men dari Escada

Produk parfum yang telah sukses dengan parfum keluaran 2002 “Sentiment for Men”, Escada kembali membuat gebrakan baru dengan meluncurkan “Magnetism For Men” yang memiliki aroma kayu-kayuan, rempah, mint dan amber. Selain itu produk parfum ini memiliki kelebihan khusus yang mengandung Schinus yang ditenggarai sebagai bahan yang mengandung aphodrisiac.

Jenis Parfum L'Eau Bleue D’Issey pour Homme dari Issey Miyake

Produk parfum L’Eau Bleue D’Issey pour Homme dari Issey Miyake merupakan salah satu produk parfum terbaik yang pernah diproduksi oleh Issey. Aroma khas yang kuat dan hangat dari balutan aroma kayu-kayuan, jeruk mandarin, rosemary, musk, jahe, dan bungan Nasturtium memang sangat cocok untuk digunakan oleh kamu yang ingin menjadi pria yang berkarakter.

Jenis Parfum B'Men dari Thierry Mugler

Jenis parfum khusus pria yang paling disukai oleh wanita yang terakhir yaitu parfum B'Men dari Thierry Mugler yang mempunyai keunikan tersendiri yang berbeda dari jenis parfum manapun. Keunikan tersebut berasal dari sosok superhero yang berhasil mengilhami parfum ini. Parfum dengan kuat dan maskulin ini diciptakan dari berbagai rempah hijau dan tentu saja terkesan modern.
Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi kamu dan dapat menjadi sumber inspirasi jika kamu ingin memiliki parfum pria dengan aroma terbaik.

27 Desember 2013

Trend Gaya Rambut 2014

Rambut tidak hanya berfungsi sebagai mahkota untuk wanita saja, tetapi juga bagi kaum pria. Potongan rambut yang trendi ,modis dan tepat bisa menjadi salah satu solusi yang baik dalam menyegarkan penampilan Anda.

Dengan mengikuti perkembangan tren gaya rambut yang sedang berkembang dan diminati orang, maka penampilan kita juga bisa semakin menarik dan tentu akan menyita perhatian orang lain.

Pada sejumlah kasus, berbusana yang trendi jika tidak disepadankan dengan gaya rambut yang serasi dan up to date tentunya akan meninggalkan kesan yang kurang maksimal. Hanya saja dalam memilih model dan gaya rambut, kita selalu dituntut untuk menyesuaikannya dengan bentuk wajah dan jenis busana yang akan kita kenakan.

Berikut adalah beberapa trend gaya rambut pria dan wanita yang akan nge-tren di tahun 2014 mendatang.

Trend Gaya Rambut Wanita 2014

Nah, bagaimana dengan tren gaya rambut wanita di tahun mendatang? Nah, berikut adalah sejumlah model dan gaya rambut wanita yang kami perkirakan akan tetap digemari, antara lain:

Layered

Apabila Anda mempunyai rambut berlapis dipotong maka Anda tidak usah khawatir. Rambut berlapis dengan ujung ke dalam kini sedang menjadi tren tersendiri. Trend gaya rambut ini cocok untuk semua umur.

Twisted Sister

Suatu gaya rambut yang sangat indah bagi yang memiliki rambut bergelombang dan keriting. Caranya adalah dengan membuat sanggul di atas leher Anda, tetapi pada tingkat yang agak lebih rendah. Kemudian ikat dengan tali rambut dari atas dan depan selanjutnya ulangi langkah ini pada kedua sisi.

Trend Classic

Tatanan gaya rambut di era klasik Perancis pada tahun 1920-1940 dan 1970-an kembali menjadi tren untuk tahun 2014. Seperti sebuah roda yang berputar namun disesuaikan dengan gaya masa kini, penata rambut Rudi Hadisuwarno mengenalkan model potongan rambut dengan tema Gorgeus.

Ombre Hair Trend

Potongan dan gaya rambut Ombre sudah banyak dikenal para pencinta gaya rambut di Indonesia. Trend rambut yang sudah ada sejak 2010 ini ternyata masih digemari hingga pada saat ini.
Long Hair
Potongan rambut panjang nampaknya juga akan menjadi tren gaya rambut Andalan yang tak pernah bisa tergantikan. Anda bisa memanjangkan rambut Anda dan membiarkannya lurus sampai sebahu.

Trend Gaya Rambut Pria 2014
Pada tahun-tahun mendatang, ada sejumlah tren gaya rambut pria yang kami prediksi akan semakin booming dan digemari, antara lain adalah sebagai berikut:

Peaked Cut

Peaked cut adalah potongan rambut yang meruncing ke depan, gaya rambut ini sendiri pernah populer di akhir 90-an. Peaked cut kini kembali populer. Channing tatum adalah sebagian pria yang terlihat tampan dengan potongan rambut peaked cut tersebut.

Anda pun tentu bisa meniru gaya rambut ini dengan menipiskan rambut bagian bawah dan menyisakan agak panjang di pucuknya. selanjutnya beri pucuk rambut yang agak panjang sedikit gel lalu angkat ke atas.

Deep Side Part

Trend rambut ini akan menjadi sangat populer tahun ini. Hal tersebut dikarenakan potongan deep side part membuat bentuk wajah terlihat lebih stylis dan maskulin. Rambut ini juga cocok untuk pria yang memiliki tulang pipi yang tegas dan bentuk wajah oval.

Tousled Long Layers

Gaya Tousled Long Layers sangat cocok untuk Anda yang memiliki rambut lurus dengan cara memberi tampilan agak berantakan tetapi tetap terlihat stylish.

Controlled Chaos

Memiliki rambut ikal terkadang membuat pria pusing tujuh keliling. Selain sulit diatur memiliki rambut ikal susah menemukan potongan yang tepat. Tenang saja, James Franco (aktor hollywood), memiliki solusinya. Franco lebih suka menata rambutnya agak pendek dan berantakan. guna mengendalikan rambut ikal yang susah diatur, Anda bisa menggunakan foam atau gel.

Wavy and Top-Heavy

Wavy and Top-Heavy adalah gaya rambut dengan bagian agak tebal di depan menjadi salah satu potongan yang populer. Potongan ini sangat ideal untuk mereka yang memiliki rambut bergelombang.
Anda tidak perlu memotong rambut sesering mungkin untuk membuatnya terlihat tipis. Cukup dengan mengoleskan gel atau foam merata di rambut dan tarik ke atas. Ini akan memberi efek jampul di bagian atas yang terlihat sangat stylish.

10 September 2013

Cara Memilih pakaian Bisnis Profesional untuk Pria

Pakaian bisnis profesional untuk pria kurang rumit dari itu untuk wanita, tetapi masih ada pedoman penting untuk diikuti. Jangan membuat kesalahan dengan menganggap kode pakaian kantor adalah sama dengan apa yang Anda amati pada saat wawancara Anda.

Jas dan Dasi

Ada berbagai jenis pakaian di banyak poin biaya yang berbeda. Yang paling penting tentang gugatan tidak berapa biaya, itu adalah cara yang terlihat. Anda harus tidak pernah merasa dibatasi dalam setelan jas. Perlu diingat bahwa menjahit dapat membuat bahkan yang paling mahal jas terlihat 

Profesional

Tempat kerja biasanya jatuh ke kategori-yang membutuhkan jas atau yang tidak. Bahkan dalam kasus Anda tidak diharapkan untuk memakai jas di kantor pasti akan ada kesempatan yang diperlukan, seperti wawancara.

Ketika memilih keluar dasi sesuai dengan Anda, pergi untuk hitam dengan pola sederhana. Anda dapat cabang keluar untuk desain yang lebih rumit nanti tapi setidaknya Anda akan tahu bahwa Anda memiliki sesuatu yang tampak indah untuk jatuh kembali. Sepatu hitam cocok dengan setelan abu-abu dengan baik. Oxfords terbuka dicampur atau pantofel hitam dengan kaus kaki gaun & sabuk kulit identik akan melengkapi tampilan.

Dalam kasus Anda belum pernah membeli jas sebelumnya, maka ada beberapa hal yang perlu diingat. Gugatan tombol adalah pilihan yang paling klasik. Menjauhi hitam. Sebuah pilihan yang lebih masuk akal adalah warna netral abu-abu. Kebanyakan pria tampak gagah dalam abu-abu & karya warna untuk acara di luar kantor juga. Jahitan seharusnya rapi tanpa benang longgar.

 Tidak Terserah Diperlukan

Kantor lainnya telah berpaling ke bisnis kode berpakaian santai dalam beberapa tahun terakhir, yang dapat hal yang berbeda tergantung pada perusahaan. Ini biasanya berarti celana khaki & polo shirt atau kemeja katun dengan kerah. Banyak perusahaan menyediakan karyawan dengan polo shirt bordir dengan nama 

Bisnis

Beberapa bisnis lebih memilih karyawan laki-laki untuk memakai menekan tombol-down sebagai pengganti kemeja polo, mungkin dengan dasi. Kenakan sabuk kulit & sepatu, seperti yang Anda lakukan dengan setelan. Dalam bulan-bulan dingin sweter ini juga sesuai.

Apakah Anda diharapkan untuk berpakaian naik atau turun adalah penting bahwa Anda berlatih perawatan yang indah. Itu berarti rambut Anda harus dipangkas & kuku Anda terpotong rapi. Perlu diingat, hal kesan pertama Anda, baik dengan rekan kerja & klien.

Potongan Rambut Pria Sesuai Bentuk Wajah

Banyak pria hanya mengikuti style rambut yang saat ini sedang trend, populer atau style aktor idola mereka. Namun, anda juga harus mempertimbangkan mengenai bentuk wajah anda. 

Setelah Anda mengenali ciri-ciri kepala dan rambut Anda, tentukan perubahan dan style rambut seperti apa yang dapat membuat anda percaya diri dan terlihat menarik.
  • Potongan rambut pria sesuai bentuk wajah kotak

Potongan rambut Anda harus mengandung banyak lapisan, volume, dan beberapa pinggiran untuk mengurangi tampilan persegi. Hindari potongan rambut yang terlalu pendek atau gaya rambut yang sangat panjang karena potongan rambut ini akan menonjolkan dahi yang lebar atau rahang lebar Anda.
  • Potongan rambut pria sesuai bentuk wajah oval

Bentuk wajah oval merupakan bentuk wajah paling ideal bagi pria maupun wanita. Bentuk wajah oval cocok segala model rambut. Misalnya model rambut kriting, lurus, panjang, dan pendek. Pemilik wajah ini biasanya memilih model rambut semi panjang full panjang.
  • Potongan rambut pria sesuai bentuk wajah berlian

Gaya rambut pria sesuai bentuk wajah berlian harus mengenakan potongan rambut yang dapat meminimalkan sempitnya wajah, dan melunakkan tampilan tulang pipi lebar. Pemilik wajah ini sebaiknya memilih model rambut semi panjang maupun full panjang. Ingat, anda jangan memilih sekali-kali memilih model rambut pendek yang mengembang ke bagian atau kepala atau meninggi..
  • Potongan rambut pria sesuai bentuk wajah bulat

Jika anda yang memiliki bentuk wajah bundar, pilihlah model rambut yang dapat memberikan kesan muka lebih lonjong atau oval. Model rambut panjang maupun pendek cocok bagi pria berwajah oval selama potongannya tepat. jika memilih model panjang, jangan membiarkan rambut mengembang ke samping karena akan membuat bentuk wajah anda semakin bulat. jika ingin bergaya pendek, tipiskan sisi kanan serta kiti rambut dan biarkan bagian atas agak panjang. Misalnya Model Spike atau fauxhawk.